Kamis, 02 Januari 2020

[Jawaban] Cairan Tak Berwarna Bagian Darah

Tahukah kamu apa nama cairan tak berwarna yang menjadi bagian dari darah? Darah adalah cairan yang berfungsi untuk mengirimkan oksigen dan zat-zat yang dibutuhkan oleh jaringan tubuh. Darah tersusun atas beberapa bagian yang terdiri dari plasma darah, sel darah merah, sel darah putih, dan trombosit.

Darah

 Tahukah kamu apa nama cairan tak berwarna yang menjadi bagian dari darah [Jawaban] Cairan Tak Berwarna Bagian Darah

Bagian darah ada yang memiliki warna, dan ada pula yang tidak berwarna. Semuanya memiliki fungsi yang berbeda-beda dalam sistem peredaran darah manusia. Lantas, apa nama cairan tak berwarna yang menjadi bagian darah?

Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan menjelaskan nama komponen darah yang terdiri dari cairan tak berwarna. Semoga setelah membaca uraian ini, pengetahuan pembaca tentang darah semakin bertambah.

Yuk, berikut ini pembahasannya...

Cairan Tak Berwarna Yang Menjadi Bagian Darah

Ternyata, cairan tak berwarna yang menjadi bagian darah disebut plasma darah. Tidak adanya warna pada plasma darah karena komponen terbesarnya (90%) adalah air. Plasma darah juga tersusun dari bahan-bahan terlarut, seperti nutrien, garam, protein, karbon dioksida, dan hormon. Oleh karena itu, jika adalah pertanyaan tentang bagian darah yang terdiri dari cairan tak berwarna, maka jawabannya adalah plasma darah.

Baiklah, mari kita bahas lebih dalam lagi mengenai plasma darah, cairan tak berwarna yang menjadi bagian dari darah ini.

Plasma Darah

Plasma darah adalah bagian penyusun darah yang cair, tersusun dari 90% air dan 10% zat-zat terlarut. Molekul-molekul terlarut yang terdapat dalam plasma darah meliputi glukosa sebagai sumber utama energi untuk sel-sel tubuh, protein, hormon, dan nutrisi lainnya. Selain itu, plasma darah terdiri dari ion-ion, seperti natrium (Na+) dan klor (Cl-). Ion dan molekul tersebut akan diedarkan ke seluruh tubuh. Plasma darah juga terdiri dari garam, seperti magnesium, kalsium, potasium, dan sodium.

Protein yang terdapat dalam plasma darah terdiri dari fibrinogen, albumin, globulin. Sebagai informasi, plasma darah adalah komponen terbesar dari darah. Sekitar 60% dari darah merupakan plasma darah.

Fungsi Plasma Darah

Adapun fungsi dari plasma darah antara lain sebagai berikut:
  1. Mengatur keseimbangan osmosis darah di dalam tubuh
  2. Mengangkut sari makanan ke seluruh tubuh
  3. Mengangkut sisa metabolisme dari jaringan tubuh
  4. Bertanggung jawab dalam proses pembekuan darah karena mengandung fibrinogen 
Demikianlah penjelasan tentang Cairan Tak Berwarna Yang Menjadi Bagian Darah. Bagikan informasi ini agar orang lain juga bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.